KONDISI REAL PEMBELAJARAN DI KELAS

Authors

  • Casmudi Casmudi Universitas Balikpapan

DOI:

https://doi.org/10.36277/kompetensi.v12i1.18

Keywords:

guru, siswa, suasana kelas, menyenangkan

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kondisi real pembelajaran dalam kelas. Penelitian dilakukan pada 23 sekolah yang terdiri dari SMA dan SMK di Balikpapan, penelitian yang dilakukan yaitu penelitian Tindakan Sekolah. Kondisi real yang ada pada sekolah SMA dan SMK di Balikpapan, fasilitas tempat duduk dan meja di kelas sudah cukup menunjang anda untuk belajar, luas ruangan belajaran anda cukup memadai, sehingga leluasa belajar, fasilitas presentasi guru cukup memadai untuk kelancaran belajar, penerangan umum di ruang kelas membantu membaca dan menulis, tayangan PPT yang dipresentasikan guru cukup jelas di baca, suhu udara di kelas cukup lancar sirkulasi udaranya, ruang kelas anda setiap hari masuk dirasakan bersih, warna dan ornamen ruang kelas cukup nyaman rasakan dalam belajar di kelas, ruang kelas cukup dialiri dengan listrik untuk kebutuhan belajar, di ruang kelas cukup di sediakan alat – alat peraga pelajaran, formasi tempat duduk di kelas membuat tidak jenuh, suasana tempat duduk berubah tiap saat lantai kelas cukup sehat, dapat dirasakan bebas dari serangga yang mungkin bisa mengganggu konsentrasi, penataan barang dan ornamen di kelas sudah cukup enak dipandang mata setiap hari, serta iklim yang nyaman akan menghilangkan kecanggungan siswa, baik sesama guru maupun antar siswa sendiri. Hal ini juga bisa mendorong siswa untuk mengajukan pertanyaan, sehingga komunikasi antara pendidik dan anak didik dapat terbangun.

Published

2019-06-29

How to Cite

Casmudi, C. (2019). KONDISI REAL PEMBELAJARAN DI KELAS. Kompetensi, 12(1), 75–80. https://doi.org/10.36277/kompetensi.v12i1.18